Ilham, Rozali Ilham (2023) Perancangan Prediksi Produksi Teh menggunakan Metode Fuzzy Tsukamoto Berbasis Web. Jurnal Ilmiah Teknologi Sistem Informasi, 4 (1): 6. pp. 16-22. ISSN 2722-4600
Perancangan Prediksi Produksi Teh menggunakan Fuzzy.pdf
Download (1MB)
Abstract
Pada masa sekarang ini teknologi juga banyak di terapkan dalam berbagai bidang
dengan berbagai kebutuhan. Berdasarkan data, Website banyak digunakan oleh
berbagai sektor, seperti pendidikan, bisnis, pariwisata, hingga sektor pertanian.
Terdapat berbagai implementasi atau penerapan perkembangan teknologi dalam
bidang pertanian, salah satunya penerapan dalam perhitungan suatu hasil pertanian.
Produksi teh di kaligua pada tahun 2018 mengalami pasang surut dalam hasil
produksi dikarenakan kondisi cuaca yang kurang stabil. Perhitungan dalam
menentukan suatu hasil pertanian dapat menggunakan beberapa metode
perhitungan, salah satunya yaitu metode fuzzy Tsukamoto. Metode fuzzy
Tsukamoto merupakan perluasan dari sebuah penalaran monoton. Metode
Tsukamoto, setiap konsekuen memiliki sebuah aturan yang berbentuk IF-THEN
harus direpresentasikan pada suatu himpunan fuzzy dengan fungsi keanggotaan
yang monoton. Sehingga hal tersebut memerlukan sebuah sistem yang dapat
menghasilkan prediksi dalam produksi teh yang ada di perkebunan teh Kaligua,
sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasar. Solusi yang ditawarkan adalah sistem
prediksi produksi teh pada perkebunan Kaligua dengan menggunakan metode fuzzy
Tsukamoto. Hasil prediksi yang didapatkan pada penelitian ini yaitu sebesar 36 %
peningkatan pada produksi penjualan teh
Kata kunci : Fuzzy Tsukamoto; Prediksi; Produksi; Teh Kaligua; Web
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science |
Divisions: | Fakultas Manajemen Pemerintahan > Prodi Teknologi dan Rekayasa Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | Rozali ilham |
Date Deposited: | 22 May 2023 09:56 |
Last Modified: | 22 May 2023 09:56 |
URI: | http://eprints2.ipdn.ac.id/id/eprint/1202 |